Header Ads

Himpaudi Jayaa

Agenda

Program Kerja dan Agenda

PROGRAM KERJA HIMPAUDI KOTA MOJOKERTO TAHUN 2015 – 2019

Adapun Program Kerja ini dilaksanakan oleh empat bidang, sebagai berikut :
1. Bidang Organisasi
1.1 Menerbitkan dan mensosialisasikan Hasil MUSDA II HIMPAUDI.
1.2 Bersama pengurus cabang mengtur jadwal Muscam dan Pelantikan di 2 Kecamatan.
1.3 Melaksanakan konsolidasi organisasi di setiap jenjang kepengurusan.
1.4 Melaksanakan pembinaan dan peningkatan kinerja pengurus secara berjenjang, bertahap dan berkesinambungan.
1.5 Mengupayakan penertiban kewajiban anggota terhadap organisasi tentang kedisiplinan pembayaran iuran anggota sesuai ketentuan dalam AD/ART hasil MUSDA.
1.6 Mensosialisasikan buku pedoman Administrasi HIMPAUDI.
1.7 Melanjutkan pendistribusian KTA sesuai jumlah anggota di tiap cabang.
1.8 Melaksanakan updating data pendidik dan lembaga PAUD dari seluruh pengurus cabang HIMPAUDI secara rutin untuk menjaga akurasi dan keamanan data.
1.9 Mengatur hubungan koordinasi dengan LSK tentang hal-hal yang
berkaitan dengan kegiatan LSK seperti:
 Pelaksanaan Uji Kompetensi Pendidik PAUD
 Pemberian Sertifikat kepada yang berhak
 Berkewajiban memberikan laporan kegiatan tertulis kepada PD HIMPAUDI.
1.10 Melaksanakan Perayaan HUT HIMPAUDI di setiap jenjang kepengurusan.
1.11 Merancang agenda organisasi yaitu penyelenggaraan RAKERDA I dan II HIMPAUDI periode II.

2. Bidang Diklat & Litbang
2.1 Mendukung Program Pemerintah c/q Kemendikbud untuk berpartisipasi aktif dalam Sosialisasi dan Implementasi Kurikulum PAUD 2013.
2.2 Mengupayakan peningkatan kualitas serta kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan Anak Usia Dini secara terusme nerus, terencana, dan berkelanjutan.
2.3 Melaksanakan pembinaan lembaga PAUD melalui PC, terutama untuk sinkronisasi program yang disesuaikan dengan tuntunan dan kearifan lokal dari daerah sampai ke cabang.
2.4 Berkoordinasi I dengan Lembaga Serifikat Kompetesi (LSK) di pusat dan tempat Uji Kompetensi (TUK) di daerah dalam rangka pelaksanaan Uji Kompetensi PAUD secara nasional bagi para pendidik Anak Usia Dini.
2.5 Melaksanakan Diklat Berjenjang Tingkat Dasar, Lanjutan sampai dengan Mahir serta Diklat Dasar Mandiri bagi PTK PAUD dengan bantuan dana dari Direktorat PPTK maupunman diri sampai ke pengurus daerah dan cabang.
2.6 Mendorong Pemerintah untuk merealisir Pencanangan Wajib Belajar anak usia 3-6 tahun.

3. Bidang Humas & KerjaSama
3.1 Mensosialisasikan keberadaan dan manfaat HIMPAUDI bagi perkembangan PAUD keseluruh lapisan masyarakat secara berjenjang
dan terprogram.
3.2 Menjalin kemitraan yang bermakna bagi PAUD dengan lembaga-lembaga terkait secara lintas sektoral di beberapa SKPD, maupun lembaga Swadaya Masyarakat pemerhati PAUD
3.3 Menjalin kemitraan dengan bebagai pengusaha sebagai konsekuensi tanggung jawab sosial mereka ,dalam rangka upaya peningkatan kualitas PAUD.
3.4 Memberdayakan semua potensi yang ada pada masyarakat bagi pengembangan PAUD yang berbasis keluarga dalam rangka
pembinaan mental, sosial dan spiritual serta karakter bangsa sejak usia dini.
3.5 Memberdayakan kemampuan para pengurus setiap jenjang dalam menyerap pengetahuan dan teknologi komunikasi dalam rangka
memperlancar hubungan daerah ke bawah dan sebaliknya.

4. Bidang Kesejahteraan Sosial & Ekonomi
4.1 Iuran dari anggota untuk operasional PD
4.2 Melakukan berbagai upaya untuk perbaikan kesejahteraan anggota HIMPAUDI
4.3 Mengupayakan dibentuknya koperasi PAUD di daerah-daerah yang dapat dikelola secara profesional dengan memberdayakan potensi daerah.
4.4 Memberikan penghargaan kepada para pendidik PAUD yang berprestasi.
4.5 Mengajukan insentif maupun subsidi bagi para pendidik dan tenaga kependidikan PAUD sebagai tambahan income yang sangat dibutuhkan, bekerjasama dengan Dinas Pendidikan.
4.6 Mengupayakan kerja sama kemitraan dengan lintas sektor di wilayah Kota Mojokerto.
4.7 Memberikan pelatihan/workshop tentang kewirausahaan (entrepreneurship) disamping pembinaan profesional bagi para pendidik dan tenaga kependidikan anak usia dini.